KARAKTER PEMIMPIN: TIDAK AJI MUMPUNG
I Tawarikh 11:19
katanya: "Jauhlah dari padaku, ya Allah, untuk berbuat demikian! Patutkah aku meminum darah taruhan nyawa orang-orang ini? Sebab dengan mempertaruhkan nyawanya mereka membawanya." Dan tidak mau ia meminumnya. Itulah yang dilakukan ketiga pahlawan itu.
Siapakah yang tidak mengenal nama Daud, raja Israel? Melalui keturunannya, lahirlah generasi yang dipakai dalam lintasan sejarah Tuhan. Melalui keturunannya, Tuhan menghadirkan Yesus Kristus yang dikandung dari pada Roh Kudus.
Kepemimpinan Daud selama masa hidupnya banyak menunjukkan kualitas yang luar biasa dari seorang leader. Daud bukan sembarang pemimpin yang ditunjuk oleh organisasi atau kumpulan para pemimpin. Daud bukan pemimpin yang diperoleh dari warisan orang tua pemimpin besar. Daud menjadi pemimpin karena memiliki karakter pemimpin sejati.
Salah satu kisah dari kehidupan Daud adalah diserang musuh bangsa Filistin di Betlehem. Sementara Daud di Pas-Damim, ia sangat merindukan dapat meminum kembali air segar di sebuah sumur tempat kelahirannya di Betlehem.
Mendengar pemimpinnya menginginkan air segar dari sumur kelahirannya di Betlehem mereka segera mewujudkannya meskipun tempat itu menjadi markas Filistin. Mengambil air di tempat itu tampaknya identik dengan misi bunuh diri. Herannya, ketiga pahlawan Daud bernama: Isybaal, Sama dan Eleasar (II Sam.23:8-12) berani menyusup diantara markas militer hanya untuk mengambil sekirbat air!
Begitu di depan Daud sudah disajikan air dari sumur Betlehem, Daud bukannya meminum dan tertawa terbahak-bahak: 'saya bercanda lho! Saya kan mau menguji kesetiaanmu.' Tidak, Daud tidak berkata demikian. Perkataan Daud menunjukkan karakternya yang memang pemimpin sejati.
Pengorbanan ketiga pahlawan pengikut Daud sangat dihargai. Daud mempersembahkan air itu bagi Tuhan dan ia tidak meminum barang setetespun. Bukan karena Daud jual mahal, tetapi karena penghargaan yang sangat besar bagi pahlawan pengikutnya yang rela berkorban nyawa.
Jaman sekarang banyak pemimpin yang menggunakan kesempatan dibalik kesempitan. Mendelegasikan tipis bedanya dengan mengeksploitasi. Mendelegasikan adalah membagi tugas untuk tujuan dan kepentingan bersama. Mengeksploitasi adalah memanfaatkan pengikut untuk kepentingan dan keegoisan pemimpin.
Pemimpin sejati adalah pemimpin yang dimulai dari takut akan Tuhan. Pemimpin sejati tidak berpikir: 'Apa yang dia bisa lakukan untuk saya?' Pemimpin sejati berpikir: 'Apa yang dapat saya lakukan buat dia? Apa yang dapat kita lakukan untuk mencapai tujuan bersama?'
Kepemimpinan Daud tidak aji mumpung. Artinya, kepemimpinannya tidak dilakukan dengan mencari kesempatan mempergunakan pengikut untuk memenuhi kebutuhannya dan memuaskan ambisi 'visi'-nya, bukan pula pilih kasih berdasarkan suka atau tidak suka.
Daud menunjukkan kepemimpinan yang menghargai pengorbanan pengikutnya. Ia memberikan hasil pertaruhan nyawa ketiga pahlawan sebagai korban persembahan dihadapan Tuhan. Dengan kata lain, apa yang dilakukan Daud ditujukan bagi kemuliaan Tuhan. Marilah kita belajar menjadi pemimpin yang tidak aji mumpung.
Source : jeffrysudirgo-blogspot.jp
Source : jeffrysudirgo-blogspot.jp
إرسال تعليق